Home Artikel KEINDAHAN AKHLAK

KEINDAHAN AKHLAK

by admin

 

Diantara yang termasuk keindahan dalam ajaran Islam adalah Agama Islam ini mendorong umat manusia

Untuk memiliki moral dan Akhlak yang mulia serta Budi pekerti yang luhur.

Dan agama Islam ini melarang umatnya untuk memiliki moral dan Akhlak yang buruk (madhmumah)

Hal ini banyak sekali di tunjukkan oleh banyaknya hadist tentang akhlak.

Diantara Rasulullah Saw bersabda yang artinya ” Sesungguhnya aku di

Utus oleh Allah SWT hanyalah untuk menyempurnakan akhlak dan Budi
Luhur” (HR.Ahmad)

Dan dalam hadist yang lain Rasulullah Saw juga bersabda yang artinya”Sesungguhnya yang paling aku

cintai di antara kalian dan paling dekat denganku pada hari kiamat adalah mereka yang paling bagus akhlaknya di antara kalian (HR.Tirmidzi)

Bahkan dengan akhlak yang mulia ini
seseorang mampu menyamai kedudukan derajat nya orang. – orang yang rajin puasa orang yang rajin sholatnya . Sebagaimana Rasulullah Saw dalam sabdanya yang artinya

” Sesungguhnya seorang mukmin bisa
meraih derajat orang yang rajin berpuasa dan sholat dengan sebab
Akhlaknya yang luhur (HR.AHMAD)

Oleh karena itu , akhlak yang luhur dan mulia termasuk di perkenankan dalam agama ini . Agama Islam Islam mendorong dan menekankan kita untuk menghiasi diri kita ini dengan akhlak dan Budi pekerti yang luhur

Dengan sempurna terhadap Allah SWT, terhadap Rasulullah Saw dan Akhlak terhadap para hamba hamba Nya.

Dengan akhlak yang mulia ,akan nampaklah kesempurnaan dan ketinggian agama Islam ini yaitu agama yang indah dan sempurna baik dari sisi aqidah dan keimanan ,ibadah ,adab dan akhlak.
Dengan semakin kokoh nya ‘aqidah,dan keimanan kita kepada Allah maka semakin baik pula akhlak kita dan ilmu kita semakin bertambah dan bermanfaat bagi diri kita sendiri dan bagi orang lain bertambah pula kesempurnaan keimanan kita kepada Allah SWT. Sebagai mana Rasulullah Saw bersabda yang artinya:” Orang mukmin yang paling sempurna imannya adalah orang yang paling baik akhlaknya.”(HR.Tarmidzi).

Oleh karena itu jika ada di antara kita yang semakin bertambah ilmu agama dan imannya, namun akhlaknya tidak semakin baik, maka waspadalah, mungkin ada yang tidak benar dalam diri kita dalam belajar agama dan mengamalkan nilai-nilai agamanya.

Jika kita berhias dengan akhlak yang mulia serta menunaikan kewajiban
sebagai seorang hamba maka itu gerbang utama dalam rangka untuk mengangkat derajat kita dalam penerapan nilai-nilai agama Islam.
Hal ini dapat kita saksikan dimasa lalu
Pada zaman para sahabat Rasulullah saw.ketika manusia berbondong- bondong untuk masuk ke Agama Islam itu disebabkan karena keindahan moral dan Akhlak serta keluhuran kepemimpinan baginda Rasulullah Saw. terhadap kaumnya dan intraksi terhadap orang-orang disekitarnya.

Manusia yang hidup di dunia butuh aturan dalam rangka pencapai tujuan hidup maka Allah SWT memberikan aturan tentang itu semua dalam sebuah aturan yang disebut dengan Agama dan kita sebagai manusia yang hidup pada zaman Ahir maka yang kita ikuti adalah nabi besar Muhammad Saw nabi yang paling Ahir dan tidak ada .nabi sesudahnya .

Oleh karena itu marilah kita itu jejak beliau terutama tentang moral dan Akhlak serta Budi pekerti yang luhur
Beliau lah Uswatun Hasanah bagi kita,
Sehingga kita akan mendapatkan sebuah keindahan dalam menggapai kehidupan dunia dan akhirat. Dan dengan akhlak yang mulia (Akhlakul Karimah)yang menghiasi kita dalam melakukan aktivitas hidup didunia maka ,kita menjadi manusia yang mendat derajat yang mulia disisi Allah SWT. Dan itulah tujuan Ahir kehidupan kita mulai sejak kita dilahirkan sampai kita diambil kembali. Oleh sang pencipta kita bertemu dengannya dalam keadaan mendapatkan kan keindahan yang hakiki yakni bertemu dengan Allah SWT dalam keadaan mendapatkan rahmat dan kenikmatan yang abadi.

Khanafi
PAIF kecamatan Sukomanunggal

You may also like

Leave a Comment

Follow by Email